Presiden Jokowi Membuat Kanal Pengaduan Baru -->

Breaking news

Live
Loading...

Presiden Jokowi Membuat Kanal Pengaduan Baru

Sunday 12 July 2015



Presiden Jokowi Membuat Kanal Pengaduan Baru

Jakarta, Media Investigasi 
Demi untuk mendekatkan diri pada rakyat dan masyarakat lebih luas, maka berkali-kali membuat terobosan. Demikian setelah membuat akun resmi Facebook dan Twitter,kali ini Presiden Joko Widodo kembali membuka kanal baru bernama www.laporpresiden.org, untuk menampung aspirasi masyarakat dan menentukan kebijakan yang tepat.
Jokowi yakin kanal baru ini akan melengkapi ruang untuk masyarakat yang ingin menyikapi berbagai kebijakan dan persoalan kepada pemerintah."Saudara-saudara, saya percaya masukan langsung saudara-saudara bermanfaat untuk membuat keadaan menjadi lebih baik. Oleh karena itu selain melalui Facebook dan Twitter saya, sekarang saya tambah sebuah kanal saluran komunikasi langsung hasil karya anak bangsa. Kanal tersebut adalah www.laporpresiden.org, kanal penyaluran laporan masyarakat yang dibuat dengan kreatif. Laporan saudara akan terlihat di kanal tersebut dan dapat ditanggapi oleh anggota masyarakat lain," kata Jokowi, seperti dikutip dari laman akun Facebook pribadinya, Minggu (12/7).
Jokowi berharap lewat kanal ini, dapat menerima banyak masukan dari masyarakat. Selain itu, masyarakat juga dapat menanggapi masukan yang disampaikan oleh anggota masyarakat lainnya. Jokowi mengatakan, setiap bulan seluruh masukan masyarakat itu akan dirangkum dan diceknya. Seluruh masukan akan menjadi bahan dan masukan bagi Jokowi untuk menentukan solusi serta melahirkan kebijakan yang selaras dengan kepentingan rakyat.
"Setiap bulan saya akan menerima rangkuman, laporan untuk bahan masukan saya menentukan solusi serta melahirkan kebijakan yang selaras dengan kepentingan rakyat. Silakan manfaatkan kanal tersebut di samping kanal-kanal lain yang sudah ada. Mari terus bekerja dan mengawal pembangunan negara kita," kata Jokowi. (M Abdul Rosyid/int)