ADI BUKTI MNCTV APRESIASI INSAN DANGDUT BERPRESTASI -->

Breaking news

Live
Loading...

ADI BUKTI MNCTV APRESIASI INSAN DANGDUT BERPRESTASI

Thursday 8 December 2016

ADI Bukti MNCTV Apresiasi Insan Dangdut Berprestasi

JAKARTA, MEDIA INVESTIGASI- MNCTV sebagai televisi pelopor penayang musik dangdut ingin secara terus  menerus memberikan apresiasi pada insan dangdut yang berkarya dan berprestasi dengan menggelar Anugerah Dangdut Indonesia (ADI) 2016.
            
"MNCTV akan terus memberi apresiasi kepada insan dangdut yang berkarya dan berprestasi. Artinya karena dengan berkarya yang berkualitas tentu akan menghasilkan berprestasi," ujar Endah Hari Utari Direktur Program dan produksi MNCTV usai gelaran Anugerah Dangdut Indonesia (ADI) Senin (5/12).
             
Untuk itu pada ADI tahun ini MNCTV memberikan penghargaan untuk insan dangdut menjadi dua kategori yakni Terpopuler dan Terbaik, "karena terpopuler belum tentu terbaik, untuk itu dalam menentukan pemenang kategori kami menghadirkan dewan juri yang kompeten di bidangnya,"  jelas Wanita yang akrab disapa Uut ini.
         
Delapan penghargaan berdasarkan pilihan sms, yakni Penyanyi Dangdut Pendatang Baru Terpopuler, Duo/Trio/Grup Dangdut Terpopuler, Kolaborasi Dangdut Terpopuler, Penyanyi Dangdut Pria Terpopuler, Penyanyi Dangdut Wanita Terpopuler, Lagu Dangdut Terpopuler sedangkan untuk Penyanyi Dangdut Paling Sosmed  di vote melalui Twitter dan Instagram.
           
MNCTV juga memberikan penghargaan untuk lima kategori terbaik kepada Lagu Dangdut Terbaik, Penyanyi Dangdut Wanita Terbaik, Penyanyi Dangdut Pria Terbaik, Video Klip Terbaik, Arranger Dangdut Terbaik. 

Untuk menentukan penerima penghargaan khusus ini, MNCTV melibatkan juri yang mumpuni di bidang musik dangdut yakni H. Ukat S, Iyeth Bustami, Dadan Ind(pencipta lagu hits Alamat Palsu & Sambalado), Bens Leo (pengamat musik),dan juri dari MNCTV. 

Juri untuk  Video Klip  Dangdut Terbaik adalah Jerry Aurum (fotografer), Tepan Kobain (sutradara video clip) dan Juri dari MNCTV. Penghargaan lain yakni Lifetime Achievement.
         
Dan menarikbya pada ADI 2016 Ayu Ting Ting jadi Ratu, karena ia diganjar 3 trofi yakni Penyanyi Dangdut Paling Sosmed, Penyanyi Dangdut Wanita Terpopuler
     
"Alhamdulillah. Saya bisa mendapatkan penyanyi paling Sosmed. Sungguh saya tak menyangka sama sekali. Jadi bener-bener kaget aja kalau ternyata masih banyak yang sayang sama Ayu.,” papar Ayu Ting Ting  di belakang panggung.
       
Pedangdut kelahiran Depok, 20 Juni 1992 ini, diganjar trofi Penyanyi Dangdut Paling Sosmed, kategori Penyanyi Dangdut Wanita Terpopuler, sampai kategori Lagu Dangdut Terpopuler.
           
Khusus kategori Penyanyi Dangdut Paling Sosmed, Ayu Ting Ting yang paling banyak nge-broadcast serta cuitan di Twitter dan Instagram mengungguli Iis Dahlia, Julia Perez, Dewi Perssik, Cita Citata, Inul Daratista, dan Zaskia Gotiq.
          
"Trofi ini tidak sekedar penghargaan tapi juga tantangan buat saya. Kenapa? Karena dengan 3 trofi ini kedepannya saya harus lebih berprestasi lagi. Harus lebih baik dari sekarang ini,"  ujar bunda Bilqis.
          
Yang mengejutkan terpilihnya Trio Macan sebagai 2 atau grup Terpopuler. Kenapa, grup yang beranggotakan Chaca, Lia dan Dara. Karena grup ini beberapa kali bongkar pasang personilnya. "Artinya masyarakat tidak mempermasalahkan siapa personilnya tapi lebih mengedepankan kualitas suara dan performanya yang menghibur. 

Buktinya sekalipun gonta ganti personil masyarakat tetap menyukainya," ujar Agi Sugianto manager sekaligus pemilik brand Trio Macan saat dihubungi via ponselnya.
         
Sementara untuk lifetime achievement  ADI 2016 diberikan kepada  penyanyi dangdut kawakan Ida Laila, Direktur Utama MNCTV Sang Nyoman Suwisma memberikan penghargaan kepada anak Ida Laila yang hadir menggantikan sang ibu yang sedang terbaring sakit.   
           
Dalam malam penghargaan ADI 2016,  tidak sekedar memberi trophy kepada insan pedangdut.  MNCTV juga menyuguhkan hiburan untuk pemirsa setianya dengan menampilkan sederetan pedangdut papan atas, Rhoma Irama, Ayu Ting Ting, Zaskia Gotik, Julia Perez, Dewi Persik, Trio Macan  Ike Nurjanah, Rita Sugiarto, Iyeth Bustami, Siti Badriah dan lainnya.
       
Yang tidak kalah menarik, Ajang ADI 2016, dijadikan rujuknya kembali dan satu panggungnya Julia Perez – Dewi Perssik setelah beberapa tahun berseteru lewat film Arwah Goyang Kerawang.

Di bawah ini daftar para peraih ADI 2916, sebagai berikut;
Kategori  Terbaik (Hasil Pilihan Dewan Juri)
Kategori Lagu Dangdut TerbaikGerimis Melanda Hati – Ciptaan Adibal Sahrul
Kategori Penyanyi Dangdut Wanita Terbaik
Rita Sugiarto – Tergoda
Kategori Penyanyi Dangdut Pria Terbaik
Juan Rahman – Kiblat Cinta
Kategori Nominasi Video Klip Terbaik
Mas Rangga – 2 Racun Youbi Sister, Sutradara: Tessa Antonis
Kategori Arranger Dangdut Terbaik
Tyo Adrian – Kekasihku
Kategori Terpopuler (Hasil Pilihan Lewat Voting SMS)
Penyanyi Dangdut Pendatang Baru Terpopuler
Ucie Suwita – You & I
Kategori Duo / Trio / Grup Dangdut TerpopulerTrio Macan
Kategori Koloborasi Dangdut Terpopuler
Jupe Feat D’Perez – Ku Dapat Dari Emak
Kategori Penyanyi Dangdut Pria Terpopuler
Thomas Djorghi
Kategori Penyanyi Dangdut Wanita Terpopuler
Ayu Ting Ting
Kategori Lagu Dangdut Terpopuler
Kekasihku – Ayu Ting Ting
Kategori Penyanyi Dangdut Paling Sosmed
Ayu Ting Ting
Sedangkan untuk kategori khusus, Lifetime Achievement Award disematkan kepada Ida Laila. 

Reporter: Buyil
Editor: Rosyid,ddl