HIJRAH JIHAD DENGAN IKHLAS "POLITIK NO" -->

Breaking news

Live
Loading...

HIJRAH JIHAD DENGAN IKHLAS "POLITIK NO"

Sunday 7 May 2017

Ustadz Ahmad Bisri (kiri) bersama Dimyati (kanan) orang tua santri.

Tangerang, Media Investigasi- Keikhlasan dalam beramal menjadi hal yang sangat penting, betapa pun seorang hamba mati di medan jihad, berilmu dan membaca al-Qur’an, bahkan dikenal karena kedermawanannya, tapi jika tidak disertai dengan keikhlasan, maka menjadi sia-sialah amalnya.

Liku perjalanan manusia sejatinya atas kehendak Ridhonya, upaya sudah menjadi hak kewajiban manusia itu sendiri.

Ustadz Ahmad Bisri pemimpin majelis Al-Kof (06/05) Dusun Rumpak Sinang, Pakulonan Barat Kabupaten Tangerang memaparkan ke awak media " saya berharap anak-anak santri binaan saya memiliki pondasi yang kuat di dalam ilmu agama memahami, di amalkan sebagai bekal hidup untuk mencapai keselamatan ikhlas menjalani kuncinya" ungkapnya.

Membina umat mengamalkan ilmu dengan ikhlas (red) tanpa memungut biaya kesantri santrinya yang sekarang mencapai 150 santri, " saya berhenti kerja di PLN ingin lebih fokus di majlis membimbing santri-santri saya" lirihnya.

Almuni dari pondok bale rombeng ini, sangat enggan berkecimpung di dunia politik bilamana ada golongan yang ingin membantu tapi ada tujuan tertentu, dengan tanpa mengurangi rasa terima kasih ditolaknya.

Mengajar ngaji di tempat yang sederhana tanpa mengurangi ke khusuan tetap semangat dan penuh rasa syukur "pengajian di bagi tiga, pengajian ibu-ibu, pengajian bapak-bapak nya, pengajian anak muda dan anak-anak setiap sehabis shalat maghrib" tukasnya. (rsd)
Editor: Rosyid