Lurah Pamulang Timur Lantik 56 Pengurus Karang Taruna -->

Breaking news

Live
Loading...

Lurah Pamulang Timur Lantik 56 Pengurus Karang Taruna

Sunday 25 November 2018

Tangsel, (MI)- Sebanyak 56 pengurus Karang Taruna Pamulang Timur di lantik oleh Lurah Rahmad Hidayat di halaman kantor Kelurahan Pamulang Timur yang terletak di Jalan Pinang Raya No.2, RT.2/3, Pamulang Timur, Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Sabtu 24/11/2018.

Acara pelantikan tersebut juga dihadiri Moch Ramlie (Ketua DPRD Tangsel), Rahmat Hidayat (Lurah Pamulang Timur), Iwan Prasetya (Ketua Harian Karang Taruna Propinsi Banten), Ketua Karang Taruna tingkat Kecamatan, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, Bhabinsa Koramil dan Bhabin Kamtibmas dan beserta jajaran karang taruna dari beberapa wilayah Kecamatan Pamulang.

Ikmal Yaqin selaku ketua Karang Taruna terpilih dalam sambutannya, mengajak untuk bersama-sama dan berkolaborasi kepada pemerintah tangsel dikelurahan maupun tingkat kecamatan.

"Saya harap di kepengurusan yang saat ini kita bisa membuat gebrakan baru, dapat bersama sama memajukan segala sektor yang ada di Pamulang Timur. Kita sudah targetkan untuk secepatnya membuat program kerja sesuao dengan motto Tangsel yaitu, Cerdas Modern dan Religius." Terang Ikmal

Di tempat yang sama, Ketua DPRD Tangsel Moh Ramlie yang akrab di sapa Haji Abie saat sambutanya mengatakan, sebagaimana fungsi dari Karang Taruna adalah berperan aktif untuk memajukan wilayahnya.

"Sebagaimana fungsi Karang Taruna, saya harap para pemuda Karang Taruna dapat bersinergi untuk memajukan wilayahnya, hari ini saya senang. Melihat wajah-wajah yang semangat untuk dapat berkolaborasi bersama membangun wilayah khususnya di Pamulang Timur ini." Pungkas Haji Abie. [Tb]