Hilang semangat menulis,!! ini cara mengatasinya -->

Breaking news

Live
Loading...

Hilang semangat menulis,!! ini cara mengatasinya

Saturday 15 December 2018


Jakarta, (MI)- Hilang semangat menulis merupakan masalah klasik yang hampir selaku dihadapi oleh semua penulis. Hambatan menulis atau juga dikenal sebagai writer’s block semacam telah menjadi hantu yang paling banyak ditakuti oleh para penulis. Tidak hanya penulis pemula yang mengeluhkan tentang hambatan menulis ini, bahkan penulis yang sudah menghasilkan banyak tulisan pun juga mengalaminya. Pembedanya adalah penulis-penulis yang sudah memproduksi banyak karya tersebut semacam sudah memiliki pengalaman-pengalaman yang banyak sekali dalam menghadapi hambatan menulis, (15/12).

Dengan banyaknya pengalaman-pengalaman tesebut penulis-penulis kawakan menjadi memiliki pengetahuan keterampilan atau cara–cara tertentu dalam mengatasi hambatan menulis. Tentu saja karena masing-masing penulis tersebut memiliki pengalaman-pengalaman yang tidak sama antara penulis satu dengan lainnya, sehingga masing-masing penulis tersebut memiliki metode-metode atau cara sendiri-sendiri dalam mengatasi hambatan menulis. Efeknya adalah metode atau cara-cara tersebut bisa jadi tidak cocok apabila diterapkan atau dipakai oleh penulis lain, atau juga bisa ada yang cocok.

Oleh karena itu maka diperlukan daftar metode-metode apa saja yang bisa diterapkan dalam mengatasi hambatan menulis. Daftar ini bisa berguna sebagai panduan dan pilihan bila satu metode tidak memberikan efek setelah diterapkan, maka masih bisa mencoba metode lain yang ada dalam daftar. Bila ternyata semuanya sudah dicoba dan tidak memberikan efek peningkatan semangat menulis, maka bisa dicari metode lain yang dicari sendiri atau juga bisa menggabungkan dua metode atau lebih yang ada di daftar ini. Tidak menutup kemungkinan pula melakukan modifikasi penyeseuaian metode sehingga bisa memberikan efek yang optimal bagi pendongkrakan semangat melulis. Harapannya adalah setelah teratasinya writer’s block ini maka produktifitas menulis bisa lebih meningkat dan berjalan secara optimal. Setelah itu maka kelahiran karya-karya masterpiece akan semakin banyak.

Cara-cara yang diuraikan berikut ini hanya sebagian saja dari sekian banyak cara-cara mengatasi hambatan menulis dan masih banyak lagi cara-cara lainnya. Bisa jadi juga setelah mambaca tulisan ini anda yang mengalami writing block tidak sembuh juga. Namun jangan menyerah, teruslah berusaha dan mencari cara untuk mengatasi writing block yang anda alami. Berikut ini adalah uraian beberapa kiat mengatasi hambatan menulis.

1. Berhentilah sejenak.

Menulis merupakan kegiatan yang membutuhkan konsentrsi tinggi. Melakukan kegiatan menulis dalam jangka waktu lama akan membuat lelah dan penat. Oleh karena itu cobalah berhenti sejenak untuk mengistirahatkan pikiran. Lakukanlah gerakan-gerakan ringan (stretching) selama jeda ini. Hilangkan kepenatan dengan aktivitas-aktivitas selingan yang ringan.

2. Olahraga (ringan atau berat).

Seperti yang yang telah diungkapkan sebelumnya tentang melakukan gerakan-gerakan ringan untuk menggerakkan badan, bisa juga dilakukan olahraga berat semisal lari atau berenang. Olahraga ini bisa membuat tubuh semakin bugar dan segar sehingga inspirasi menulis menjadi lancar. Selain itu olahraga juga memberikan efek rekreatif yang bisa menyegarkan pikiran.

3. Membaca bacaan yang inspiratif dan membangkitkan semangat menulis.

Pasangan menulis adalah membaca, sehingga bila tidak ada semangat menulis bisa jadi karena kurang membaca. Bila dirasa sudah cukup banyak membaca tapi masih saja tidak bersemangat menulis maka perlu dicari jenis tulisan tertentu untuk dibaca. Tulisan seperti apakah itu? Tulisan apa saja asal yang tulisan tersebut membuat anda tiba-tiba menjadi semangat ingin menulis. Tentunya hanya anda yang tahu jenis tulisan apakah itu, karena hal ini sangat subyektif dan bisa jadi antara penulis satu dengan lainnya berbeda-beda. Setelah anda menemukan jenis tulisan apa yang mampu menggugah semangat menulis anda maka sewaktu-waktu anda malas menulis atau sedang mengalami hambatan menulis anda tinggal membaca jenis tulisan-tulisan tersebut dan bum anda semangat menulis kembali. Bacalah tulisan-tulisan inspiratif pembangkit semangat anda tersebut. Bisa jadi tulisan tersebut berupa buku, artikel majalah, artikel di internet, atau bahkan mungkin tulisan anda sendiri.

4. Jalan-jalan keluar sebentar.

Saat hambatan menulis menyerang, kosong tak tau lagi apa yang akan ditulis, bisa jadi anda sudah penat atau otak anda sudah pusing. Maka cobalah berhenti sebentar, keluarlah dari ruangan tempat anda menulis lalu berjalan-jalan baik itu di dalam gedung maupun ke luar ruangan. Carilah udara segar dengan jalan-jalan dan nikmatilah pemandangan luar ruangan. Segarkan pikiran anda.

5. Ganti suasana tempat menulis.

Ketika anda mengalami hambatan menulis, maka cobalah untuk berganti tempat menulis. Bila sebelumnya anda menulis di ruang kerja, di kamar, di dalam rumah, maka cobalah untuk menulis di cafe, di taman, di pinggir pantai, atau di manapun anda bisa menulis. Pergantian suasana tempat menulis bisa membuat anda mendapatkan sensasi baru yang membuat anda bersemangat menulis dan ide-ide anda mengalir deras.

6. Ganti cara menulis.

Kalau sebelumnya anda menulis langsung di laptop atau di komputer pribadi anda, maka ketika mengalami hambatan menulis cobalah untuk menulis di kertas dengan menggunakan pena. Hal ini karena bisa jadi anda jenuh dalam menulis menggunakan keyboard pada laptop atau komputer pribadi anda. Anda juga bisa mencoba untuk berganti gaya cara menulis dengan menggunakan kertas dan pena ini. Jika dirasa ide-ide dan proses menulis anda lebih lancar dengan menulis pada kertas dengan pena (ballpoint) ini, maka tidak ada salahnya anda terus menggunakannya untuk proses penulisan karya-karya tulis anda.

7. Mencatat lintasan pikiran (bawa catatan kemana-kemana).

Hambatan menulis bisa disebabkan oleh kehabisan ide dalam menulis. Oleh karena itulah menangkap kelebatan-kelebatan ide yang terkadang datangnya tidak bisa diprediksi adalah sangat perlu. Ide bisa datang di mana saja dan kapan saja, dan terkadang kita sering melupakan ide-ide berharga tersebut. Ide merupakan barang yang mahal harganya, terutama bagi anda-anda yang bergerak di bidang kretif. Maka pasti anda akan sangat menghargai ide-ide atau inspirasi untuk tulisan-tulisan anda. Beberapa pelaku kegiatan kreatif membawa catatan kemanapun mereka pergi untuk mencatat kelebatan ide yang muncul kapan saja dan di manapun berada.

Malas bawa catatan dan ballpoint? Jangan khawatir, untung sekali sekarang sudah ada telepon genggam yang menyediakan fitur/fasilitas catatan, tak pelu lagi bawa buku catatan dan ballpoint lagi. Nah beda lagi kalau anda tipe orang yang suka mencatat dengan menggunakan kertas dan ballpoint, maka barangkali anda akan lebih nyaman mencatat di buku catatan. Apapun itu baik itu ditulis di buku catatan kecil atau dicatat di telepon genggam maka yang penting adalah bawalah dan catatlah ide-ide anda di manapun anda berada. Dengan demikian anda tidak akan pernah kehabisan ide untuk proyek-proyek kreatifitas anda.

8. Rekreasi (piknik, ke gunung, air terjun, pantai, dll.).

Rekreasi ke gunung, ke air terjun, ke pantai dan ke tempat-tempat indah lainnya bisa memberikan kesegaran pada pikiran penat penyebab hambatan menulis. Seminggu sekali setiap akhir pekan atau dua minggu sekali anda perlu me-refresh pikiran anda untuk menghilangkan penat dan kebuntuan berfikir. Rekreasi bukan hanya sekedar bersenang-senang menghabiskan uang. Rekreasi akan sangat berguna bagi proses kreatifitas anda. Nikmatilah saat-saat rebahan di pinggir pantai sambil menyeruput es kelapa muda bersama desir angin semilir. Hilangkanlah beban pikiran di kepala anda dan jadikanlah pikiran anda menjadi segar. Akhirnya hambatan menulis akan lenyap dengan sendirinya. Silahkan dicoba, dan rasakan kedahsyatannya.

9. Melakukan perjalanan.

Beberapa penulis mencari inspirasi dan ide-ide serta semangat menulis dengan mengadakan perjalanan jauh atau “traveling” untuk mengatasi hambatan menulis. Perjalanan ini bisa menggunakan berbagai macam gaya tergantung keinginan penulis tersebut dan juga tergantung waktu serta dana yang tersedia. Perjalanan traveling bergaya backpacker menjadi salah satu pilihan untuk jenis gaya berkelana yang sedang tren saat ini. Traveling dengan gaya backpacker memberikan kebebasan sebebas-bebasnya baik itu dengan dana minim maupun banyak, namun memerlukan keterampilan pengaturan perjalanan dan kemandirian dalam menentukan keputusan dalam perjalanan. Ada cerita dalam setiap perjalanan, oleh karena hal inilah akhirnya yang juga melahirkan jenis tulisan catatan perjalanan atau “travel writing”.

10. Melihat ikan di aquarium atau di kolam depan/belakang rumah.

Bagi orang tertentu menikmati liukan ikan di aquarium maupun di kolam merupakan cara untuk melepaskan diri dari jeratan stres tertekan dan depresi yang diakibatkan oleh pekerjaan. Ketika anda terjebak dalam hambatan menulis maka anda bisa mencoba mencari inspirasi dan membebaskan diri dari stres tertekan dan depresi dengan melihat ikan di kolam atau di aquarium. Bila memungkinkan maka anda bisa membuat kolam ikan kecil di depan rumah atau di belakang rumah. Bila tidak memungkinkan maka anda cukup menyediakan akuarium yang diisi ikan hias. Bila kondisi memungkinkan, tidak ada salahnya hal ini untuk dicoba bila anda tertarik dengan hiburan dari ikan.

11. Melihat tanaman hias (anggrek, bonsai, dll.).

Alternatif lain bila anda tidak tertarik dengan memelihara ikan hias, maka anda bisa mencari inspirasi dengan merawat tumbuhan hias (anggrek, bonsai, dll.). Tumbuhan hias telah terbukti secara ilmiah mampu mengurangi stres dan meningkatkan produktivitas kerja. Saat anda mengalami hambatan menulis anda bisa sejenak menikmati keindahan tumbuhan hias di sekitar rumah anda. Cara ini bagi sebagian orang akan efektif untuk memberikan efek kesegaran pikiran secara instant.

12. Ngobrol/diskusi ringan dengan teman dan kolega.

Anda juga bisa membangkitkan semangat menulis dan mengatasi hambatan menulis dengan mengobrol ringan bersama teman atau kolega anda. Kekuatan obrolan ini menjadikan semacam inisiasi pemicu untuk berkolaborasi dan saling menginspirasi. Bila kita mengamati rancangan kantor facebook dan apple maka kita akan melihat bagaimana kekuatan pembangkitan kolaborasi ini dioptimalkan. Banyaknya ruang-ruang tanpa sekat dan tempat duduk bersama banyak tersedia senyaman mungkin sehingga memungkinkan antar anggota bagian saling bertemu dan bercakap-cakap. Bila hal ini dihubungkan dengan ide inspirasi menulis maka dari obrolan-obrolan ringan diskusi tentang suatu hal bersama teman atau kolega bisa memberikan ide untuk anda tulis.

13. Menulis bebas acak (apa yang ada di pikiran ditulis).

Teknik menulis acak bebas ini juga banyak disarankan oleh beberapa penulis untuk menghilangkan hambatan menulis. Prinsip dasarnya adalah memberikan kebebasan pada otak anda untuk menuliskan apa saja yang ada di kepala dan membiarkannya mengalir sedemikian rupa. Baru kemudian setelah mendapat dua atau tiga paragraf maka tulisan akan mulai terarah dan mood menulis menjadi meluap. Setelah mood menulis kembali bergejolak maka tinggal meneruskan menjadi semangat untuk menulis secara lebih baik dan sesuai dengan standar kualitas tulisan yang diinginkan.

14. Mendengarkan musik.

Trik ini juga tidak ada salahnya anda coba. Beberapa lagu atau musik tertentu bisa membangkitkan semangat menulis anda. Bisa jadi ketika mendengar musik tertentu tiba-tiba semangat menulis anda bangkit menggelora, maka ingat-ingatlah atau buatlah playlist tersendiri yang berisi lagu-lagu atau musik pembangkit semangat menulis tersebut. Dan ketika hambatan menulis menyerang anda, maka tinggal diputar saja lagu-lagu atau musik pembangkit semangat tersebut, barangkali bisa membangkitkan semangat menulis anda.

15. Menulis di cafe.

Masih berhubungan dengan ganti suasana tempat menulis, cobalah menulis di kafe ketika anda mengalami hambatan menulis. Beberapa penulis menemukan diri mereka menjadi lancar menulis setelah mereka berada di cafe. Selain karena alasan pergantian suasana, lancar ketika menulis di cafe adalah dikarenakan semacam anda mati gaya jika tidak melakukan suatu kegiatan, sehingga anda menjadi lancar menulis. Selain itu, berdasarkan penelitian menulis di cafe itu menjadikan lancar menulis tanpa hambatan menulis adalah karena adanya white noise yang membangkitkan inspirasi menulis anda. White noise ini bisa berupa sayup-sayup suara orang bercakap-cakap di sekitar anda, suara denting alat makan dan proses memasak makanan atau minuman. Aroma harum ketika proses memasak makanan juga memberikan efek tersendiri bagi pembangkitan semangat menulis anda.

Demikian tadi telah diuraikan mengenai kiat-kiat mengatasi hambatan menulis. Semoga tulisan ini mampu memberikan gambaran bagi anda untuk bisa bangkit dan membebaskan diri dari cengkraman writer’s block. [Idehidup/mi]