Lumajang Borong Penghargaan Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana -->

Breaking news

Live
Loading...

Lumajang Borong Penghargaan Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana

Tuesday 30 April 2019


Lumajang, (MI)- Wakil Bupati Lumajang, Ir. Indah Amperawati, M.Si., menerima empat penghargaan dalam acara Gelar Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Jawa Timur tahun 2019 di Lapangan Rampal, Malang, Selasa (30/4/2019) pagi.

 Penghargaan tersebut, diserahkan langsung oleh Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Pusat, Letjen Doni Monardo dan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

Jenis Penghargaan tersebut meliputi, juara 1 Lomba Video kebencanaan. Lumajang juga menjadi juara 2 Lomba Poster kebencanaan dan
Juara 3 lomba bongkar Pasang Tenda. 

Selain itu, Kabupaten Lumajang juga menjadi salah satu dari lima kabupaten di Jawa Timur yang memiliki kesiapsiagaan terbaik dalam penanggulangan bencana.

Ditemui usai menerima penghargaan tersebut, Wabup yang akrab dengan sapaan Bunda Indah itu mengatakan, penghargaan tersebut merupakan motivasi untuk terus menciptakan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.


"Ini merupakan motovasi buat teman-teman BPBD, relawan kebencanaan dan semua aparatur TNI-Polri, atas nama Pemerintah Kabupaten Lumajang menyampaikan terima kasih. Kita semangat terus memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat," ujarnya.

Bunda Indah berharap BPBD tetap memberikan edukasi kepada masyarakat untuk menghadapi bencana secara mandiri, termasuk mengantisipasi terjadinya bencana. Salah satu antisipasinya dengan cara menjaga hutan, menjaga lingkungan dan tidak menggunakan barang 
plastik sekali pakai, memelihara alam serta menjaga kelestarian dan kebersihan sungai. 

"Saya yakin, kalau kita menjaga alam maka alam akan menjaga kita semua," pungkasnya. (Had).