Untuk alihkan pengejaran, KKSB Bakar Gereja di Timika -->

Breaking news

Live
Loading...

Untuk alihkan pengejaran, KKSB Bakar Gereja di Timika

Thursday 19 March 2020



Timika, Papua (MI)- Selain merampok dan memperkosa, Kelompok Kriminal Separatis  Bersenjata (KKSB) juga membakar gereja di Opitawak Tembagapura, Mimika. Pembakaran tersebut untuk mengalihkan perhatian aparat yang saat itu sedang  mengejar mereka.  

"Pelaku pembakaran Gereja di Opitawak dipimpin oleh EB. Kami tahu dari foto-foto yang mereka upload sendiri ke media sosial," kata AKBP Era ke Media, Rabu (18/3/2020).

Kapolres Mimika AKBP I Gusti Gede Era Adhinata mengatakan hasil investigasi terhadap pembakaran Gereja Kemah Injil Indonesia, Klasis Mimika, Jemaat Sinai, di kawasan Opitawak Tembagpura adalah kelompok KKB pelaku berinisial EB.

Sebelum kabur meninggalkan Opitawak akibat pengejaran yang dilakukan oleh aparat TNI dan Polri, mereka (KKSB) membakar Gereja, untuk mengalihkan pengejaran oleh aparat.

“Cara-cara ini sudah sering dilakukan KKSB disaat dilakukan pengejaran oleh TNI dan Polri. Mereka sudah sering melakukan pembakaran baik Gereja maupun gedung sekolah, bahkan rumah masyarakat, dengan tujuan untuk mengalihkan pengejaran,” terang Era.

Pembakaran ini juga pernah dilakukan KKB pada tahun 2017, saat dikejar KKB melakukan penyanderaan ribuan warga, membakar rumah sakit, sekolah dan rumah-rumah warga.