Kades Labulia Tanggapi Berita Dramatisir oleh oknum Wartawan -->

Breaking news

Live
Loading...

Kades Labulia Tanggapi Berita Dramatisir oleh oknum Wartawan

Wednesday 22 July 2020


KADES LABULIA TANGGAPI BERITA DRAMATISIR OKNUM WARTAWAN MEDIA GLOBAL INVESTIGASI.

Lombok Tengah- Kades Labulia Mahjat, S.Pd merasa perlu untuk menanggapi berita yang dirilis tanpa konfirmasi oleh oknum wartawan E di Media Global Investigasi, pasalnya dalam berita tersebut, yang bersangkutan terkesan terlalu mendramatisir permasalahan sehingga terkesan memprovokasi keadaan di tengah masyarakat Desa Labulia yang keadaanya sangat kondusif ."Saya justru sangat berterima kasih kalau memang LHP tersebut sudah dikirim ke kejari, Kata Kades di depan para awak media, ungkapnya.

Selanjutnya Kades Desa Labulia mengatakan, Masalahnya laporan ke Kejari tentang penyalahgunaan wewenang dalam pengelolaan DD yang dimaksud oknum pelapor M saat itu yang mengatasnamakan Masyarakat sudah ditindak lanjut dengan baik oleh Lembaga Inspektorat maupun Lembaga Kejari sendiri dengan turun langsung ke lapangan.

Pada kesempatan itu M dan H juga secara langsung ikut mendampingi tim Inspektorat dan tim Kejaksaan atas nama pelapor sekaligus selalu mengaku atas nama tokoh Masyarakat Desa Labulia, artinya kalau LHP tersebut dikirim ke Kejari itu hal biasa dan sudah Clear.

Kalaupun hal itu harus dilanjutkan ke proses hukum, kami siap saja, apalagi ini hanya kesalahan teknis dan administrasi yang  disebabkan adanya Sabotase semua kuitansi pembelanjaan oleh oknum M dan A selaku ketua TPBJ kami saat itu.

Selanjutnya kades Labulia juga menjelaskan bahwa kasus tersebut sudah kami laporkan ke Polres Lombok Tengah pada bulan Februari 2020, dan sampai saat ini sudah hampir 6 bulan tidak ada kejelasan setelah pihak penyidik melakukan BAP terhadap saya selaku pelapor dan beberapa saksi, demikian ungkap Kades Labulia menutup pertemuannya dengan para awak Media.*(mq)