Saham Agung Podomoro Merosot -->

Breaking news

Live
Loading...

Saham Agung Podomoro Merosot

Monday 4 April 2016

Gambar Ilustrasi Saham

Media Investigasi, Jakarta - Awal pekan pertama April 2016, saham PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) mencatatkan penurunan tajam.

Berdasarkan data RTI pada Senin (4/4/2016), saham PT Agung Podomoro Land Tbk merosot 10 persen ke level Rp 270 per saham.
Saham APLN sempat berada di level tertinggi Rp 280 dan terendah Rp 270 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 444 kali dengan volume 59.272. Nilai transaksi harian saham sekitar Rp 1,6 miliar.

Analis PT Investa Saran Mandiri Hans Kwee menuturkan, saham PT Agung Podomoro Land Tbk merosot akibat penangkapan Direktur Utama PT Agung Podomoro Land Tbk Ariesman Widjaja oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Jumat malam.

Hans menilai, harga saham PT Agung Podomoro Land Tbk itu akan turun agak panjang. Hal itu lantaran penangkapan direktur utama berkaitan dengan perusahaan.

"Harga saham akan terpengaruh dan fluktuasi sepanjang proses hukum," imbuh Hans (M Abd Rosyid,It)