Airlangga, Tanggapi Debat Capres-Cawapres Bahasa Inggris -->

Breaking news

Live
Loading...

Airlangga, Tanggapi Debat Capres-Cawapres Bahasa Inggris

Saturday 15 September 2018

Jakarta, (MI)- Usulan kubu Prabowo Subianto-Sandiaga Uno untuk memakai bahasa Inggris dalam debat Capres-Cawapres ditanggapi dingin Ketua Umum partai Golkar Airlangga Hartarto.

Airlangga menilai usulan sangat tidak masuk akal. Sebab saat masa perjuangan para pemuda bersatu dengan mengelorakan semangat Berbahasa satu, bahasa Indonesia dalam Sumpah Pemuda.

"Jadi itu harus diingat dan harus menjadi catatan penting," ujar Airlangga di Hotel Bidakara, Jakarta, Sabtu (15/9), dilansir dari rmol. Menteri Perindustrian ini juga memberikan pengalamannya saat menghadiri sejumlah pertemuan bilateral.

Dalam pertemuan itu, masing-masing kepala negara menggunakan bahasa mereka sendiri dalam penjajakan kerjasama. Contohnya saat pertemuan bilateral Korea Selatan dengan Tiongkok.

Hal ini jugalah yang membuat usulan debat menggunakan bahasa asing terasa aneh dan lucu. Apalagi debat dilakukan di Indonesia yang tidak menganggap bahasa Inggris sebagai bahasa resmi.

Baca juga : Korupsi, Peningkatan Jalan Bengkalis, Riau tahun 2013-2015 Lebih Dari Rp100 Miliar

"Jadi agak lucu kalau kita kampanye atau debat menggunakan bahasa Inggris, macam kita di Inggris saja. Kita ini di Indonesia, bahasa Indonesia," cetusnya. (*)