Fakhri Husaini, Kami Fokus Latihan Persiapan Lawan Iran -->

Breaking news

Live
Loading...

Fakhri Husaini, Kami Fokus Latihan Persiapan Lawan Iran

Friday 14 September 2018

Jakarta, (MI)- Pelatih Timnas Indonesia U-16 Fakhri Husaini menilai kualitas skuat arahannya sebanding dengan timnas Iran U-16 yang digadang sebagai tim favorit Grup C Piala Asia U-16 2018.

Timnas Iran U-16 akan menjadi lawan perdana Timnas Indonesia U-16 di Stadion Nasional Bukit Jalil pada 21 September 2018. Selanjutnya tim Garuda Asia akan menghadapi Vietnam (24/9) dan India (27/9).

"Mereka [Timnas Iran U-16] dari video yang kami lihat, postur jauh lebih tinggi dari Timnas Indonesia. [Postur] ini akan menjadi tantangan sendiri buat kami, karena dari aspek teknik hampir sama dengan kami. Untuk taktik, standar saja," kata Fakhri Husaini kepada CNNIndonesia.com, Jumat (14/9).

"Di sisa waktu ini, kami fokus lakukan simulasi menghadapi cara main Iran. Kami bersyukur kemarin lawan Oman yang tipikal permainannya sama," katanya menambahkan.

Sebelumnya, Timnas Indonesia U-16 bermain imbang 3-3 lawan Oman pada laga persahabatan di Stadion University Science Islamic Malaysia, Negeri Sembilan, Rabu (12/9).

Timnas Indonesia U-16 sempat unggul melalui gol Amiruddin Bagus Kahfi sebelum dua kali tertinggal 1-2 dan 2-3 dari Oman di laga uji coba. Bagus Kahfi kemudian melengkapi hattrick dengan mencetak gol ketiga di babak kedua sekaligus mnyamakan kedudukan menjadi 3-3. Fakhri menegaskan David Maulana dan kawan-kawan tengah dalam kondisi bagus jelang tampil di Piala Asia 2018.

"Sudah tidak ada laga uji coba lagi setelah Oman, kami fokus latihan persiapan lawan Iran. Tidak ada jalan lain, harus duel dalam menghadapi pemain Iran. Semua siap bola rebound, tutup semua sayap," ucap Fakhri.

Baca juga : Pemkab Lampung Utara, Dapat Apresiasi Pemerintah Pusat

"Pemain tidak ada yang cedera. Dan mengenai target, tidak ada yang berubah. Lolos grup, paling tidak masuk empat besar," ucapnya melanjutkan. (*)