Tambang Ilegal Menjamur, Merambah DAS Sekitar Aliran Sungai Sengkeli Aik Pak Larap -->

Breaking news

Live
Loading...

Tambang Ilegal Menjamur, Merambah DAS Sekitar Aliran Sungai Sengkeli Aik Pak Larap

Monday 27 May 2019


Belitung, (MI)- Tambang ilegal menjamur merambah DAS sekitar aliran sungai sengkeli Aik Pak Larap, mengakibatkan pencemaran air sungai dan kegiatan ini sudah berlangsung lama, tapi kenapa semua diam membisu dan membiarkan aliran sungai tercemar oleh limbah pembuangan dari penambangan timah tersebut, apakah mereka sudah masuk angin ?.

Ketua Umum LSM Intel Ivan Haidari menyesal sikap dari Instansi terkait maupun penegak hukum yang membiarkan Penambangan liar di DAS Sungai sengkeli, tanpa sengaja kami pada hari Sabtu 18 Mei 2019  pukul 14.00 wib kelokasi dan dilokasi kami temukan puluhan motor warga diduga milik penambang dan pelimbang di sekitar aliran sungai sengkeli, dilokasi tersebut air sungai sudah tercemar karena ada beberapa mesin TI beroperasi, padahal sudah ada spanduk larangan untuk melakukan penambangan tapi mereka dengan sengaja menambang, kami berharap Penegak hukum bertindak tegas untuk menyetop kegiatan penambangan Ilegal tersebut karena pencemaran airnya sudah mencapai ke laut," ungkap Ivan.



Humas LSM LINTAR Suhermanto ," Seharusnya Penegak hukum dan Instansi terkait bertindak tegas, kenapa penambangan seperti itu yang jelas jelas merusak DAS, kemudian limbah dari pembuangan penambangan TI tersebut mengalir di sungai dan masuk mengalir ke laut itu dibiarkan dan sudah terjadi cukup lama tapi kenapa semua tutup mata, diam membisu, ada apa dengan mereka, " tegas Suhermanto. (Dwi/Ali)