Direktorat Pelayanan Primer Kementerian Kesehatan RI Apresiasi RSUD Menggala -->

Breaking news

Live
Loading...

Direktorat Pelayanan Primer Kementerian Kesehatan RI Apresiasi RSUD Menggala

Wednesday 7 April 2021


Tulang Bawang - RSUD Menggala Menyambut Kunjungan Direktur Pelayanan Primer Kementerian Kesehatan RI Republik  Indonesia drg. Saras Wati, MPH. Beserta Tim Baxter Pelaksanaan Program Deteksi Dini Penyakit Ginjal Kronis (PROTAGONIS) Di RSUD Menggala Kab. Tulang Bawang Menggala Rabu 07/04/2021.


Turut hadir dalam kunjungan ,Rombongan Dinkes kabupaten Tulang Bawang, Dinkes Provinsi Lampung, PT Baxter dan Kementerian Kesehatan RI. Dan seluruh jajaran struktural dan fungsional RSUD Menggala. 


RSUD menggala merupakan rumah sakit umum daerah di Lampung yang memiliki fasilitas pelayanan hemodialisa dan CAPD yang dipimpin oleh dr. Lukman Pura, Sp.PD-KGH, MHSM selaku plt Direktur RSUD Menggala dan sekaligus sebagai dokter spesialis konsultan Ginjal Hipertensi. Yang menjadi kebanggaan provinsi Lampung khususnya Kabupten Tulang Bawang. 


Kunjungan drg. Saras Wati, MPH, Beserta Tim Baxter pelaksanaan Program Deteksi Dini Penyakit Ginjal Kronis (PROTAGONIS)  mengatakan, "bagaimana komunitas pelayanan yang di lakukan Rumah sakit Menggala, khusus nya penanganan gangguan-gangguan Ginjal sehingga harus dilakukan playanan yang lebih spesifik,spesialistik di rumah sakit. RSUD Menggala ini, kami ingin melihat bagaimana salah satu upaya yang juga sudah dilakukan secara insentif dan integrasi terkait dengan Continuous Ambulatory Peritoneal Dialysisdialysis ( CAPD) adalah metode cuci darah yang dilakukan lewat perut karna selama ini orang lebih paham atau orang awam taunya cuci darah, "kata Saras Wati. 


"drg. Saras wati, MHP mewakili Kementerian Kesehatan mengapresiasi RSUD Menggala atas pencapaian yang telah dilakukan sejauh ini Sudah cukup baik, dan berharap akan terus memberikan peningkatan kualitas pelayanannya. Dan Direktorat pelayanan primer kementerian kesehatan RI dan memberikan support/dukungan sepenuhnya."ungkap Saras wati. 


Plt. Direktur RSUD Menggala, dr. Lukman Pura, Sp.PD-KGH, MHSM mengucapkan terima kasih atas kunjungannya Direktur Pelayanan Primer Kementerian Kesehatan Republik  Indonesia drg. Saras Wati, MPH. Beserta Tim Baxter, semoga hal ini akan memberikan optimalisasi pelayanan di RSUD Menggala Kabupaten Tulang Bawang,"Tutup Lukman Pura. (Id)