Fungsi dan tugas Polri,AKBP Dra. Sumintha Upacara di SMA Angkasa Margahayu

Breaking news

Live
Loading...

Fungsi dan tugas Polri,AKBP Dra. Sumintha Upacara di SMA Angkasa Margahayu

Monday 24 February 2020

AKBP Sumintha mengimbau, kepada Para pelajar agar jangan terpancing untuk melakukan Hal hal negative.

Bandung (MI)- Kabag Bin Ops Dit Binmas Polda Jabar AKBP Dra. Sumintha M.H., Menjadi Inspektur Upacara di SMA Angkasa Margahayu pada hari Senin (24/02/2020).
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka fungsi dan tugas Polri untuk memelihara kamtibmas dengan langkah pendekatan kepada generasi muda, guna membentuk karakter dini para remaja, utamanya lingkungan di sekolah.

Upacara tersebut dihadiri oleh Kepala sekolah SMA Angkasa, staf keu Dit Binmas Polda Jabar, Para guru serta staf guru SMA angkasa Margahayu Bandung dan Para siswa siswi SMA Angkasa Margahayu kurang lebih sebanyak 850 orang.

AKBP Sumintha mengimbau, kepada Para pelajar agar jangan terpancing untuk melakukan Hal hal negative yang dapat merugikan Diri sendiri, Sekolah dan Lingkungan serta mengajak untuk bersama-sama menjaga kamtibmas di wilayah Kota Bandung pada Khususnya.

Dalam kesempatannya, Kepala Sekolah SMA Angkasa Margahayu memberikan apresiasi positif dan mengucapkan terima kasih kepada jajaran kepolisian, dalam hal ini Polda Jabar yang telah aktif memberikan imbauan kepada pihak sekolah terkait aksi unjuk rasa (Unras) maupun kamtibmas yang melibatkan pelajar sekolah.