Gerai Vaksinasi Polri Presisi Polrestabes Surabaya Membludak -->

Breaking news

Live
Loading...

Gerai Vaksinasi Polri Presisi Polrestabes Surabaya Membludak

Monday 12 July 2021


Gerai Vaksinasi Polri Presisi: Calon Penerima Vaksin Covid-19 Kembali Membludak di Polrestabes Surabaya.


Surabaya – Antusias masyarakat Surabaya membantu pemerintah dalam percepatan penanganan covid-19, pagi ini (Senin, 12/07/2021) ribuan orang berbondong-bondong mendatangi Mako Polrestabes Surabaya untuk menerima vaksin covid-19 tahap I.


Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Johnny Eddizon Isir, S.I.K., M.T.C.P., didampingi Kabagops, AKBP Anton Elfrino Trisanto dan beberapa personil lainnya menertibkan warga yang sedang mengantri untuk mendapatkan nomor urut antrian vaksin agar tidak berkerumun.


Kemudian, setelah mengambil nomor urut antrian vaksin, petugas mengarahkan untuk menuju tenda-tenda yang sudah disediakan. Di masing-masing tenda itu terdapat tempat duduk yang berjarak sesuai protokol kesehatan agar masyrakat mengantri dengan tertib.


Selain itu, Kapolrestabes Surabaya mengintruksikan kepada personil yang ada dilapangan agar memprioritaskan para calon penerima vaksin yang sudah berusia 50 tahun keatas dan diberikan tenda khusus.


“Nantinya para penerima vaksin di tenda ini akan didahulukan dan juga dilakukan screening untuk memastikan kondisi calon penerima vaksin,” ucap Kapolrestabes Surabaya, melalui Kabag Humas, Kompol Muchamad Fakih, Senin (12/07/2021).


Adapun persyaratan yang harus dilengkapi oleh masyarakat yang hendak bervaksin harus membawa fotokopi KTP dan mengikuti arahan petugas yang ada di lapangan.


“Dan bagi warga yang ber KTP luar Kota Surabaya harus melampirkan surat keterangan domisili setempat,” tandasnya. (dw/*)