Pelayanan Dukcapil Tulang Bawang Kecewakan Masyarakat -->

Breaking news

Live
Loading...

Pelayanan Dukcapil Tulang Bawang Kecewakan Masyarakat

Saturday 30 October 2021


Tulang Bawang- Diduga pelayanan Disdukcapil Tulang Bawang kecewakan masyarakat dengan pelayanan pembuatan Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang memakan waktu lama hingga berminggu-minggu. Mall Pelayanan Publiik Pertama yang ada di Provinsi Lampung kab Tulang Bawang Komplek Perkantoran Pemda Tiyuh Tohow Tulang Bawang. Juma'at (29/10/2021).


Diketahui berbagai pelayanan yang ada di Mal Pelayanan Publik MPP, dengan mempermudah pelayanan kepada masyarakat yang ideal Profesional, Cepat, Efektif dan Efisien dalam mengakses Administrasi Kependudukan, tidak sesuai dengan yang ada dalam program prima Bupati Tulang Bawang. 


Mal Pelayanan Publik (MPP) Kab Tulang Bawang  Merupakan yang Pertama di Provinsi Lampung Salah Satu Terobosan Besar Dibidang Pelayanan Masyarakat Sesuai Slogan Begerak Melayani Warga (BMW) Pelayanan Prima tertuang dalam 25 Program Unggulan Bupati tulang bawang. 


Kini menjadi keluhan salah satu warga masyarakat tulang bawang  ( DW ) enggan mau disebutkan namanya saat di konfirmasi keluhkan lambatnya pelayanan pembuatan KTP atau KK yang ada di Disdukcapil Tiyuh Tohow menggala tulang bawang. 


"DW  pada Kamis 21/10/2021 saat di tanya media Investigasi mengatakan, "saya ini tidak mudah mas datang langsung ke Dukcapil atau MPP ini jarak tempuh dan waktu saya megurus membuat KTP ini sangat memperhambat dan membuat kecewa. 


"Saya kecewa di kasih selembaran kertas di suruh kembali lagi satu minggu lagi atau hubungi kontak  nomor yang tertera di kertas pengambilan KTP kata Staf pelayanan KTP.,


"Saya kesini agar mudah dan cepat nyatanya masih tetap menunggu berminggu-minggu saya merasa banyak kerugian terutama waktu dan materil lainnya, "jelas DW mengeluh. 


Dari hal tersebut DW ,"berharap kepada pemerintah khusnya Bupati Tulang Bawang agar dapat memperhatikan kami masyarakat, supaya pelayanan pembuatan KTP dan lainnya agar dapat di perbaik playannya agar lebih cepat, efektif dan efisien agar tidak menunggu terlalu lama, "harap D.


"Di tempat berbeda DW saat di konfirmasi pada Kamis (28/10/2021) melalui via handphone celuler oleh media investigasi menanyakan terkait KTP, "belum jadi mas, " dan saat saya hubungi nomor HP yang tertera di kertas pengambilan KTP pun tidak bisa untuk di hubungi,sedangkan saya buat KTP dari tanggal 7 Oktober waktu itu,sudah hampir dua minggu lebih mas belum juga ada kabar dari disdukcapil nya ", keluhannya saat di konfirmasi awak media melalui via handphone celuler. (id)