PURWAKARTA; ACARA PERESMIAN AIR MANCUR MAKAN KORBAN -->

Breaking news

Live
Loading...

PURWAKARTA; ACARA PERESMIAN AIR MANCUR MAKAN KORBAN

Sunday 19 February 2017

Korban meninggal.

Purwakarta, Media Investigasi- Peresmian Air Mancur makan tumbal, 1 nyawa orang pengunjung melayang.

Peresmian air mancur tahap 3 yang diresmikan oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya dan Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi pada tanggal 18 Pebruari 2017, telah menarik banyak perhatian Masyarakat luas . Sehingga ketika acara berlangsung banyak masyarakat yang berusaha merapat ke pusat kegiatan.

Tapi sayangnya kafasitas area kegiatan yang hanya bisa menampung 5000 orang diserbu oleh kurang lebih 20.000  orang secara bersamaan sehingga terjadi desak-desakan dan saling dorong. Pihak panitia yang  tidak bisa mengatur padahal seharusnya sudah bisa mengantisipasi jangan sampai terjadi hal hal yang tidak diharapkan.
Acara padat pengujung.

Kondisi seperti itu akhirnya memakan korban jiwa Hj. Indra Kusumawati binti Idi Supratman warga Jl.Veteran Gg.Beringin rt/rw 08/08 Kelurahan Nagri Kaler Kecamatan Purwakarta Kabupaten Purwakarta telah meninggal dunia karena kecapaian akibat dari tidak kuat dengan situasi dan kondisi pada waktu itu.

Korban langsung dibawa ke RSUD Bayu Asih tapi pihak keluarga menolak korban untuk divisum. dr Agung Darwis Direktur RSUD Bayu Asih membenarkan kalau ada yang meninggal diacara peresmian tersebut.

Rep/Dede
Editor: Rosyid